Gak kerasa sudah setahun lewat gak posting, sekarang anakku Zidan dah 13 bulan, keinginannya makin banyak tapi apa daya kemampuan ngomongnya belum banyak jadi kalo pengen sesuatu yang belum bisa terpenuhi akhirnya tantrum padahal usianya masih 13 bulan.
Seperti beberapa hari lalu tantrum setelah mandi sore, gara-gara keinginan untuk membawa teko ke dalam rumah aku urungkan, tantrumnya lumayan lama bahkan udah aku bawain teko ke dalampun nangisnya masih aja, hingga tantenya datang ngajak Zidan liat kandang ayam tetangga alhamdulillah reda nangisnya.
aku baca di situs parenting, ketika kita menanggapi ketidakbahagiaan anak kita mengekspresikan dengan menawarkan kenyamanan dan pemahaman, maka tantrum merekapun sedikit berkurang.
Begitupun dengan Zidan setelah aku baca dan sedikit tau, aku mulai praktekkan meski semua itu tidak 100% berhasil pada Zidan setidaknya aku tau apa yang akan menjadi penyebab tantrumnya Zidan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar